Juventus akan menghadapi Inter Milan di Allianz Stadium pada pekan ke-25 Serie A 2024/2025. Pertandingan Liga Italia antara Juventus vs Inter Milan dijadwalkan berlangsung pada Senin, 17 Februari 2025, pukul 02.45 WIB, dan dapat disaksikan melalui live streaming di Vidio.
Juventus sedang dalam tren positif setelah meraih tiga kemenangan beruntun. Mereka berhasil mengalahkan Empoli 4-1 dan Como 2-1 di Serie A, serta menang 2-1 atas PSV Eindhoven pada leg pertama play-off fase gugur Liga Champions.
Dalam kemenangan atas PSV di Turin, Juventus mencetak gol melalui Weston McKennie dan Samuel Mbangula. Hasil positif ini menjadi modal penting bagi Juventus untuk menghadapi leg kedua di Belanda pada tengah pekan mendatang. Namun sebelum itu, mereka akan terlebih dahulu melakoni laga Derby d’Italia melawan Inter Milan di Serie A.
Juventus sedang mengincar kemenangan penting untuk masuk ke zona empat besar, sementara Inter Milan bertekad meraih tiga poin guna terus menekan Napoli di puncak klasemen.
Pada pertandingan terakhirnya, Inter Milan berhasil mengalahkan Fiorentina 2-1 di Giuseppe Meazza. Dua gol untuk tim asuhan Simone Inzaghi didapatkan melalui gol bunuh diri Marin Pongracic dan penyelesaian akhir dari Marko Arnautovic.
Pertemuan sebelumnya antara Juventus dan Inter berlangsung sangat dramatis. Laga di Giuseppe Meazza tersebut berakhir dengan skor 4-4, menghasilkan total delapan gol dalam pertandingan yang sangat seru. Akankah keduanya kembali menyajikan laga penuh gol di Allianz Stadium nanti? Patut kita nantikan.
Prediksi Starting XI Juventus vs Inter Milan
Juventus
(4-3-3): Di Gregorio; Weah, Gatti, Veiga, Savona; Koopmeiners, Locatelli, McKennie; Conceicao, Kolo Muani, Mbangula.
Pelatih: Thiago Motta.
Info skuad: Milik (cedera), Bremer (cedera), Cabal (cedera), Kalulu (cedera), Cambiaso (meragukan).
Inter Milan
(3-5-2): Sommer; Pavard, De Vrij, Bastoni; Dumfries, Barella, Calhanoglu, Mkhitaryan, Dimarco; Thuram, Lautaro.
Pelatih: Simone Inzaghi.
Info skuad: Di Gennaro (cedera).
Head to Head dan Prediksi Skor Juventus vs Inter Milan
5 pertemuan terakhir
28/10/24 Inter Milan 4-4 Juventus (Serie A)
05/02/24 Inter Milan 1-0 Juventus (Serie A)
27/11/23 Juventus 1-1 Inter Milan (Serie A)
27/04/23 Inter Milan 1-0 Juventus (Coppa Italia)
05/04/23 Juventus 1-1 Inter Milan (Coppa Italia).
5 pertandingan terakhir Juventus (K-K-M-M-M)
26/01/25 Napoli 2-1 Juventus (Serie A)
30/01/25 Juventus 0-2 Benfica (Liga Champions)
02/02/25 Juventus 4-1 Empoli (Serie A)
08/02/25 Como 1-2 Juventus (Serie A)
12/02/25 Juventus 2-1 PSV (Liga Champions).
5 pertandingan terakhir Inter Milan (M-M-S-K-M)
27/01/25 Lecce 0-4 Inter Milan (Serie A)
30/01/25 Inter Milan 3-0 Monaco (Liga Champions)
03/02/25 AC Milan 1-1 Inter Milan (Serie A)
07/02/25 Fiorentina 3-0 Inter Milan (Serie A)
11/02/25 Inter Milan 2-1 Fiorentina (Serie A).
Baca Juga : Antony Bersinar di Betis, Buktikan Diri sebagai Bintang Masa Depan
Prediksi skor akhir: Juventus 2-2 Inter Milan.